100x100

Dalami Prospek Dunia Kerja Prodi TI Taja Field Trip

Pada hari Kamis, 27 April 2017, Program Studi Teknik Informatika UIR mengadakan field trip ke beberapa instansi yaitu DISKOMINFOTIK (Dinas Komunikasi , Informatika dan Statistik) Provinsi Riau, RRI, PT. RIAU POS, APJII (Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia) dan Angkasa Pura II. Field trip ini dilaksanakan untuk mahasiswa angkatan 2016 (semester 2) sebanyak 90 orang mahasiswa ditambah 20 panitia dan dilengkapi dengan 10 orang dosen serta beberapa alumni TI UIR. Tujuan field trip ini adalah untuk memberikan gambaran kepada mahasiswa bagaimana TI di dunia kerja dan bagaimana TI di imlpementasikan. Dari hasil field trip ini, tungkas Ketua Prodi TI Ause Labellapansa, diharapkan adanya kerjasama yang nantinya setiap instansi dapat menerima mahasiswa TI UIR untuk melakukan Kerja Praktek (KP) yang mana KP ini merupakan salah satu tugas wajib mahasiswa, di samping itu, para praktisi dapat pula datang ke UIR untuk memberikan materi mengenai masing-masing instansi untuk mata kuliah yang bersesuaian. Panji Rachmat Setiawan selaku ketua pelaksana mengatakan bahwa antusias mahasiswa sangat tinggi dan diharapkan menumbuhkan rasa kekeluargaan antara mahasiswa, dosen dan alumni. Lihat selengkapnya
Teknik | 29 Apr 2017
100x100

Faperta UIR Perpanjang Kerjasama dengan PT. Arara Abadi.

Dalam rangka meningkatkan kualitas dan kompetensi lulusan, Fakultas Pertanian (Faperta)Universitas Islam Riau (UIR) terus berupaya memperluas, mempererat dan merealisasikan kerjasama dengan berbagai pihak. Untuk itu, Rabu (26/4) Fakultas Pertanian UIR bersama dengan dua Fakultas pertanian di Riau lainnya, yaitu Faperta Universitas Riau dan Faperta Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau telah menekan perpanjangan MoU dengan PT. Arara Abadi. Lihat selengkapnya
Pertanian | 29 Apr 2017
100x100

Prof DR H Syafrinaldi SH, MCL Terpilih Jadi Rektor UIR

Prof DR H Syafrinaldi SH, MCL (Dekan Fakultas Hukum) akhirnya terpilih menjadi Rektor Universitas Islam Riau. Ia berhasil meraih dukungan terbanyak dari calon lainnya DR Nurman, SSos, M.Si Dalam sidang pemilihan tertutup, Selasa (18/4/2017) yang dilaksanakan di Ruang sidang senat Rektorat UIR, Prof DR Syafrinaldi berhasil meraih 27 suara, sementara DR. Nurman, S.Sos., M.Si mendapat dukungan 15 suara. Lihat selengkapnya
Universitas Islam Riau | 18 Apr 2017
100x100

Dua Kandidat Rektor UIR Usung Visi-Misi yang Sama

Seperti disampaikan ketua Yayasan, berharap calon rektor ke depan harus memiliki komitmen visi-misi UIR 2020, yaitu menjadi universitas Islam yang unggul dan terkemuka di Asia tenggara. ‘’Visi-misi kita harapkan dapat di wujudkan,’’ katanya, Senin (17/4) di sela-sela acara penyampaian visi-misi di Auditorium Soeman HS Fakultas Hukum, yang didihadiri oleh seluruh anggota Senat, Wakil Dekan/Wakil Direktur, Ka Prodi dan Sekretaris Prodi, Sekretaris Lembaga, Perwakilan Dosen, Ka Biro, Kepala Perpustakaan, Ka TU, Perwakilan BEM UIR, Fakultas, dan organisasi kemahasiswaan kampus. Lihat selengkapnya
Universitas Islam Riau | 17 Apr 2017
100x100

UIR Expo And Job Fair Kembali di Gelar untuk Ketiga Kalinya

Dalam rangka memfasilitasi lulusan Universitas Islam Riau dan masyarakat umum dalam mencari kerja Universitas Islam Riau (UIR) kembali menggelar UIR Expo And Job Fair 2017. Lihat selengkapnya
Universitas Islam Riau | 11 Apr 2017